Senin, 02 November 2020

Skenario Pembelajaran Discovery Learning

FORMAT TUGAS


NAMA -NAMA ANGGOTA KELOMPOK:
Hildawati
Irda Mayung
Maisarah
Megawati
Suburia
Ulfa Zulfiani

POKOK BAHASAN        : TEKANAN ZAT
SUB POKOK BAHASAN    : TEKANAN GAS
MODEL PEMBELAJARAN    : DISCOVERY LEARNING (PEMBELAJARAN BERBASIS PENEMUAN)
LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN:

Kegiatan

Fase

Kegiatan

Waktu

(menit)

Pendahuluan


I

Memberi Stimulus


  • Guru memberikan rangsangan dengan cara mendemonstrasikan suau percobaan (Menutup  sebuah gelas yang berisi air dengan kertas HVS , kemudian ditahan dengan telapak tangan dan dibalik. Selanjutnya lepaskan tangan secara perlahan) 





Kegiatan inti


II

Mengidentifikasi Masalah

  • Guru memberikan kesempatan kepada  peserta didik untuk mengudentifikasi sebanyak mungkin masalah yang berkaitan dengan demonstrasi yang dilakukan oleh guru sampai peserta didik dapat berpikir dan bertanya.

  1. Guru menanyakan kepada peserta didik:

Apa yang kalian pikirkan setelah melihat demonstrasi tadi?

  1. Peseta didik diminta merumuskan pertanyaan terkait dengan demonstrasi yang dilakukan oleh guru, seperti:

  • Mengapa air tidak tumpah?

  • Apa peran kertas HVS dalam menahan air dalam gelas?

  1. Peserta didik diminta merumuskan hipotesis atau jawaban sementara atas pertanyaan yang mereka rumuskan.



III

Mengumpulkan data

  • Peserta didik merumuskan informasi yang relevan untuk menjawab pertanyaan yang telah dirumuskan. Informasi ini bisa diperoleh melalui berbagai kegiatan antara lain: Membaca literatur, mengamati gambar, menonton video, dan lain-lain.

(kegiatan-kegitan diatas dilakukan untuk membuktikan kebenaran hipotesis atau jawaban sementara yang telah dirumuskan.


IV

Mengolah Data

  • Peserta didik mendiskusikan hasil pengumpulan informasi dari kegiatan pengumpulan data yang dilakukan.

  • Peserta didik menjawab rumusan pertanyaan atau rumusan masalah berdasarkan informasi yang diperoleh kegiatan pengumpulan data.







Penutup



V

Memverifikasi 

  • Peserta didik secara cermat memeriksa rumusan hipotesis.

  • Peserta didik mencocokkan rumusan hipotesis dengan informasi yang berhasil dikumpulkan.






VI

Menyimpulkan

  • Peserta didik menyimpulkan hasil pengumpulan informasi dan diskusi, misalnya:

  • Peserta didik menyimpulkan alasan mengapa air tidak tumpah.




Catatan:
Alokasi waktu pembelajaran selama 2 x 40 menit dalam 1 x pertemuan.
Perbedaan Discovery Learning dan Inquiry Learning

Discovery Learning

Inquiry Learning

Masalah yang dihadapkan kepada siswa semacam masalah yang direkayasa oleh guru.

Masalah yang dihadapkan kepada siswa bukan hasil rekayasa.

Cara pencarian informasi tidak terstruktur atau sistematis.

Cara pencarian informasi terstruktur atau sistematis.

Menekankan terhadap pembentukan mental peserta didik.

Menekankan pada pembentukan kognitif.

Proses akhirnya adalah penemuan.

Proses akhirnya terletak pada kepuasan kegiatan meneliti.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar